40 KAIDAH DARI KALIMAT NUBUWAH (BAGIAN : 5)
- Muhammad Basyaib
- 10 Feb 2021
- 2 menit membaca
Diperbarui: 25 Feb 2021

Penulis: Abu Ubaidah Yusuf bin Mukhtar as-Sidawi
Dipublish: Moeslim Book Central
JANGAN SOMBONG
Sombong adalah menolak kebenaran dan merendahkan manusia. (HR. Muslim)
Sombong adalah karakter tercela yang tidak pantas dilakukan oleh hamba yang hina, baik sombong kepada Allah dengan menolak kebenaran atau sombong kepada manusia dengan merendahkan dan menghina mereka.
JANGAN MEREMEHKAN KEBAIKAN WALAU SENYUMAN
Janganlah kamu meremehkan kebaikan sedikitpun sekalipun hanya sekedar senyuman untuk saudaramu. (HR. Muslim)
Semua amalan manusia akan ada totalannya kelak di akherat sekecilpun apapun itu. Maka jangan pernah meremehkan kebaikan sekecil apapun dan jangan meremehkan kemaksian sekecil apapun.
SEMANGAT DAN JANGAN MALAS
Bersemangatlah untuk hal yang bermanfaat bagimu dan mohonlah pertolongan kepada Allah serta janganlah engkau malas. (HR. Bukhari Muslim)
Kunci kesuksesan di dunia dan akherat adalah dengan bersemangat melakukan kebaikan dan memohon pertolongan kepada Allah. Maka jangan malas dan jangan juga bergantung pada dirimu, tetapi bersemangatlah dan teruslah berdoa kepada Allah.
JANGAN MEREMEHKAN KEBAIKAN WALAU SENYUMAN
Janganlah kamu meremehkan kebaikan sedikitpun sekalipun hanya sekedar senyuman untuk saudaramu. (HR. Muslim)
Semua amalan manusia akan ada totalannya kelak di akherat sekecilpun apapun itu. Maka jangan pernah meremehkan kebaikan sekecil apapun dan jangan meremehkan kemaksian sekecil apapun.
SEMANGAT DAN JANGAN MALAS
Bersemangatlah untuk hal yang bermanfaat bagimu dan mohonlah pertolongan kepada Allah serta janganlah engkau malas. (HR. Bukhari Muslim)
Kunci kesuksesan di dunia dan akherat adalah dengan bersemangat melakukan kebaikan dan memohon pertolongan kepada Allah. Maka jangan malas dan jangan juga bergantung pada dirimu, tetapi bersemangatlah dan teruslah berdoa kepada Allah.
JANGAN BERBUAT DZALIM
Kedzaliman adalah kegelepan-kegelapan di hari kiamat. (HR. Bukhari Muslim)
Kedzaliman bisa kepada Allah dengan berbuat syirik dan bermaksiat kepadaNya dan bisa juga kepada sesama manusia dengan menyakiti mereka baik nyawa, harta dan kehormatan mereka.
Jangan lupa dukung kami dengan cara share & like atau belanja buku dan produk lainnya di :
MOESLIM BOOK CENTRAL
جَزَاكُمُ اللهُ خَيْرًا كَثِيْرًا وَجَزَاكُمُ اللهُ اَحْسَنَ الْجَزَاء
Comments